Selasa, 08 Juli 2014

Cara Promosi Offline yang Efektif


Cara Promosi Offline yang Efektif


Pada postingan sebelumnya saya sudah membahas Cara Promosi Online yang Efektif dan kali ini saya akan membahas tentang cara promosi secara offline yang efektif.

Promosi secara offline yaitu promosi yang dilakukan tanpa melalui internet. Promosi cara ini memang tidak terlalu mempengaruhi kualitas SEO tetapi bisnis anda terlihat lebih nyata dan lebih banyak dibicarakan orang tidak hanya di dunia maya tetapi juga di dunia nyata.

Berikut Cara Promosi Offline yang Efektif :



1. Membuat Logo Perusahaan


Cara Promosi Offline yang Efektif

Cara promosi secara offline yang pertama harus anda lakukan adalah, logo akan menjadi identitas bisnis dan perusahaan anda. Dengan logo bisnis dan perusahaan anda akan lebih mudah dikenal oleh orang dan bisnis anda jadi mempunyai ciri khas sendiri.

2. Membuat Toko Offline

Cara Promosi Offline yang Efektif

Promosi Offline yang kedua adalah membuat toko offline berfungsi untuk memamerkan produk dan konsumen bisa membeli produk anda langsung. Membuat toko offline tidak perlu harus menyewa toko, rumah anda pun juga bisa dijadikan toko offline. 

tujuan toko offline ini dibuat yaitu agar memudahkan pembeli untuk datang ke lokasi kita dan bisa menarik pembeli yang sedang berada di sekitar anda, jadi anda tidak hanya mendapatkan pembeli dari internet saja.

Jika ada modal, bukalah toko cabang agar bisnis anda lebih berkembang lagi.

3. Aktif Mendekati Konsumen dengan Telfon dan SMS

Cara Promosi Offline yang Efektif


Cara promosi offline yang ini memang terbilang cukup murah dan hasilnya lumayan efektif. Anda bisa menawarkan produk anda kepada calon pelanggan dengan menelpon langsung ataupun mengiriminya pesan singkat. Jangan lupa sertakan nomor / email dan link website anda agar memudahkan calon konsumen menghubungi anda suatu saat nanti

4. Menempelkan Stiker di Tempat Umum

Cara Promosi Offline yang Efektif

Jika anda sudah mempunyai logo sekarang saatnya anda jadikan stiker, tambahkan slogan dan alamat website anda di stiker tersebut dan produksikan dalam jumlah yang banyak lalu tempelkan di tempat-tempat umum dan angkutan umum.

Biaya pembuatan stiker biasanya dihitung per meter, dan dalam 1 meter persegi itu anda dapat mendapatkan banyak stiker tergantung ukuran 1 stikernya.

5. Membagikan Selembaran Brosur

Cara Promosi Offline yang Efektif

Cara Promosi offline yang satu ini hampir sama dengan cara promosi offline dengan menempelkan stiker. Bedanya cara ini membutuhkan biaya yang lebih banyak namun hasilnya lebih efektif.

Buatlah brosur sebanyak-banyaknya lalu bagikan di tempat umum, rumah-kerumah dan berikan kepada calon pembeli maupun pembeli yang datang ke toko anda maupun yang belanja secara online.


6. Pasang Papan Reklame


Pasanglah papan reklame di bahu jalan raya atau jalan tol, bisa juga di tempat yang banyak orang lewat seperti terminal, di dekat mall dll. 

Jika memasang papan reklame buatlah design semenarik mungkin, maka orang yang lewat otomatis akan melihat produk anda dan mereka akan mengetahui tentang produk anda.


7. Promosi Melalui Siaran Radio
 



Cara Promosi Offline yang Efektif

Jika bisnis anda makin berkembang, maka cara mempromosikan bisnis anda pun juga harus berkembang juga. Siapkan lah budget untuk promosi melalui siaran radio. 

Cara ini juga cukup efektif jika anda mengiklankannya di jam dan acara yang tepat.

8. Beriklan di Media Cetak


Cara Promosi Offline yang Efektif

Ada banyak cara beriklan di media cetak, dari mulai yang paling murah dengan memasang iklan baris, memuat profil perusahaan sampai memasang banner 1 halaman full. 

Semakin mahal tentu akan semakin efektif, jika anda memasang iklan baris menurut saya itu tidak terlalu efektif karena banyaknya iklan baris yang dimuat di media cetak tersebut.

9. Membuat Event atau Sponsori Suatu Event

Cara Promosi Offline yang EfektifMisalnya produk anda adalah lampu maka buatlah event yang bertema lampu dan buatlah kampanye tentang menghemat listrik dengan memilih merk lampu yang tepat. Pajanglah berbagai produk anda pada event tersebut.

Jika anda belum mempunyai budget yang cukup, anda bisa mensponsori suatu event dan tentu itu bisa menambah konsumen produk anda.

10. Memasang Iklan di Televisi


Cara Promosi Offline yang Efektif
Usaha anda semakin bertambah besar? sekaranglah saatnya memulai beriklan melalui televisi. Sama seperti beriklan di radio, beriklan lah pada jam dan acara yang tepat. misalnya produk anda adalah produk untuk anak-anak, ga mungkinkan dipasang tengah malam? jadi pasanglah pada pagi hari ketika hari libur dan di acara kartun. 

Harga termahal untuk pasang iklan di televisi adalah biasanya ketika jam kumpul keluarga sepert jam 18:00 - 21:00. dan yang termurah dari pukul 01:00 - 05:00. Menurut saya pasanglah pada jam acara kumpul keluarga, memang harganya lebih mahal. tapi kalau anda pasang iklannya tengah malam, siapa yang mau lihat iklan anda?


Ya itulah Cara Promosi Offline yang Efektif yang telah saya rangkum, tinggal kembali ke kaliannya ingin memulai dari yang mana. suatu kesuksesan pasti dimulai dari hal-hal yang kecul dulu. Ingat perkataan saya sebelumnya "No promotion, no money."

Semoga Bermanfaat.


Note :

Jika ingin copy paste artikel ini ke blog kalian silahkan izin ke author melalui kolom komentar dan jangan lupa sertakan link sumber di blog kalian. 

Baca juga tulisan menarik lainnya :

6 komentar:

  1. Tips yang boleh di coba nih sobt, niche share nya :D

    BalasHapus
  2. Nice posting gan, Semoga bermanfaat bagi sesama para blogger. Blogwalking jika butuh file mp3 belajar tilawah silahkan kunjungi my blog http://coretan-hampa.blogspot.com/

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bukan hanya sesama blogger gan, tetapi buat para wirausaha yang baru menjalankan bisnisnyaa ;)

      Hapus
  3. Selama ini belum pernah nyoba promosi offline, thanks idenya gan :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Harus dicoba dong sob supaya penjualan bisa lebih meningkat lagi:D

      Hapus

Silahkan tinggalkan komentar yang relevan. Jika komentar tidak relevan dan mengandung link maka komentar akan saya hapus. Silahkan berikan kritik dan saran anda agar artike di blog ini bisa lebih bermanfaat lagi.